Anal Cancer

Anal Cancer

Anal Cancer

Kanker Anus merupakan jenis kanker yang terjadi di bagian anus atau saluran anus. Saluran anus merupakan saluran pada ujung rektum yang berfungsi untuk melakukan pembuangan feses dari usus. Kanker anus umumnya jarang terjadi. Kanker anus terjadi ketika sel-sel di daerah anus tumbuh dengan tidak terkontrol. Kondisi ini menyebabkan sel-sel tersebut berubah menjadi kanker.
Jenis-jenis kanker anus tergantung pada berbagai macam jenis sel kanker yang terdapat di dalam tubuh. Jenis kanker di dalam saluran anus terutama adalah kanker epidermis, adenokarsinoma, melanoma, karsinoma sel skuamosa (sel gepeng), dan karsinoma verruca.

Tipe – Tipe Tumor yang dapat tumbuh dianus :

1. Tumor jinak
Tumor yang jinak umumnya tidak berpotensi berubah menjadi sel kanker. Berikut adalah beberapa jenis tumor jinak yang dapat tumbuh di anus:

  • Polip, benjolan-benjolan kecil yang terdapat di mukosa
  • Skin tags, berupa pertumbuhan jaringan penghubung yang dilapisi sel skuamosa
  • Kutil anus, tumbuh di bagian luar dan bawah kanal anus
  • Tumor adnexal, benjolan jinak yang tumbuh di folikel rambut atau kelenjar keringat bagian luar anus
  • Leiomioma, tumor jinak yang tumbuh di sel otot halus
  • Hemangioma, tumbuh di sel-sel dinding pembuluh darah anus
  • Lipoma, tumbuh di sel-sel lemak anus

2. Tumor ganas
Penumpukan sel-sel yang berada di anus juga berpotensi menjadi kanker. Kondisi ini disebut dengan pre-cancerous. Jenis tumor yang ganas ini juga dikenal dengan istilah displasia.

Displasia pada anus dapat dibagi menjadi dua, yaitu:

  • Anal intraepithelial neoplasia (AIN) tingkat rendah, terlihat seperti sel normal, risiko untuk berubah menjadi sel kanker lebih rendah.
  • AIN tingkat atas, memiliki karakteristik yang berbeda dari sel normal, lebih mudah bermutasi menjadi sel kanker.

Gejala yang dapat muncul pada penderita kanker anus, antara lain adalah:

  • Perdarahan dari rektum atau anus.
  • Gatal atau nyeri di daerah anus.
  • Muncul pembengkakan atau benjolan pada anus.
  • Keluar cairan yang tidak biasa dari anus.
  • Gangguan buang air besar (BAB) salah satunya adalah kesulitan menahan buang air besar.

Seperlima dari penderita kanker anus tidak menunjukkan gejala sama sekali (asimptomatik). Jika muncul gejala-gejala di atas, dianjurkan untuk segera konsultasikan kepada dokter.

Kanker anus seringkali dikaitkan dengan infeksi virus, yaitu Human Papilloma Virus (HPV). Meskipun demikian, tidak setiap orang yang menderita infeksi HPV akan mengalami kanker anus. HPV menghasilkan protein yang dapat menonaktifkan tumor suppressor proteins dalam sel normal. Ketika protein ini tidak aktif, sel dapat berubah menjadi kanker.

Beberapa hal yang dapat menyebabkan seseorang lebih mudah terkena kanker anus, antara lain adalah:

  • Usia : Seringkali kanker anus muncul pada lansia.
  • Melakukan seks anal : Para pelaku seks anal akan lebih mudah terkena kanker anus dibanding dengan orang yang tidak melakukan seks anal.
  • Sering berganti pasangan seksual : Orang yang sering berganti pasangan seksual lebih mudah terkena kanker anus dibanding orang yang tidak pernah berganti pasangan seksual.
  • Memiliki riwayat menderita kanker : Penderita kanker serviks, kanker vulva, atau vagina memiliki risiko lebih tinggi menderita kanker anus.
  • Merokok
  • Kondisi sistem imun yang lemah : Sistem imun yang lemah, misalnya karena infeksi HIV atau karena penggunaan obat imunosupresan seperti kortikosteroid, dapat menyebabkan seseorang lebih mudah terkena kanker anus dibandingkan orang yang sistem imunnya dalam kondisi baik.
  • Menderita kutil pada anus : Kutil pada anus yang disebabkan oleh infeksi HPV meningkatkan risiko seseorang terkena kanker anus.
  • Wanita : Wanita lebih mudah terkena kanker anus dibandingkan pria. Namun untuk kelompok usia di bawah 35 tahun, kanker anus lebih sering terjadi pada pria dibanding pada wanita.

Punya Keluhan Penyakit? Hubungi kami untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Telepon/WhatsApp: 0811-6131-718

Subscribe Youtube: Klinik Atlantis

KLINIK ATLANTIS
Alamat: Jalan Williem Iskandar ( Pancing ) Komplek MMTC Blok A No. 17-18, Kenangan Baru, Kec. Percut Sei Tuan, Sumatera Utara 2022

× WhatsApp Kami